Ketika
UNAS datang, tentu menjadi pengalaman yang berharga dan selalu diwarnai dengan
cerita yang beragam dan menarik bagi setiap pelajar. Saya sendiri memiliki
sebuah cerita menarik yang telah saya jalani dulu, setiap menjelang UNAS (UNAS
SD, SMP, dan SMA).
Ketika
menjelang UNAS berlangsung, saya dan juga adik saya (yang baru-baru ini
menjalani UNAS) selalu mejalani ritual penting bagi kami (kemungkinan
teman-teman lain ada menjalani ritual yang sama), yaitu dimulai meminum segelas
air putih yang telah di doai ibu sehari sebelumnya.
Tentu
bagaimana pun segelas air putih itu hanya segelas air putih biasa, cuman yang
menjadi perbedaan, segelas air putih itu menjadi istimewa karena dipikiran
peminumnya, mampu menghadirkan, merubah dan memperkuat mind set,pikiran dan
harapan yang positif tentang sesuatu yang akan peminum jalani. Sehingga hal
tersebut dapat menimbulkan efek keyakinan yang positif dan memungkinkan dan
menaruh harapan besar akan terwujudnya sebuah keyakinan yang positif tersebut.
Dan harapan akhirnya dapat terealisasikan.
Jadi
meminum segelas air putih yang didoai tersebut istilahnya sama halnya seperti
diberi obat penyembuh oleh seorang yang tidak diketahui manjur atau tidaknya
obat tersebut, apabila didalam pikiran/mind set peminum obat tersebut ada
keyakinan besar untuk sembuh, maka ia akan sembuh ( karena otak akan mengirim
sinyal dan akhirnya akan memerintahkan tubuh akan berusaha untuk melawan
penyakit tersebut dan melakukan peyembuhan). Dan sebaliknya apabila peminum
tersebut ragu akan khasiat obat itu, maka otak akan mengalami keraguan dan
akhirnya belum mengalami kesembuhan.
Jadi,
boleh ditiru tradisi tersebut (bila mau) tapi tidak menggantungkan pada khasiat
tradisi itu saja, siswa diwajibkan juga untuk belajar dengan maksimal agar semua
yang dicita-citakan bisa terwujut, jadi optimis dan berusahalah dengan
maksimal. So, do your best and be excellence!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar